Friday, November 24, 2017

Planet Monster yang ditemukan para astronom

Dalam teorinya, bintang-bintang kecil memang dapat membentuk planet berbatu. "Namun, bintang ini seharusnya tidak bisa mengumpulkan bahan yang cukup untuk membentuk planet berukuran Jupiter," kata Royal Astronomical Society dikutip dari AFP, Selasa (31/10/2017).

Royal Astronomical Society memberi nama bintang tersebut NGTS-1 dan planet "monster" itu NGTS-1b. Huruf b  menandakan bahwa itu adalah planet pertama yang terbentuk di sekitar bintang kerdil.



Untuk menemukan NGTS-1 dan NGTS-1b, para astronom menggunakan sebuah rangkaian yang terdiri dari 12 teleskop untuk menjelajahi langit dan mengidentifikasi pantulan cahaya yang dipancarkan oleh bintang. Pancaran cahaya tersebut merupakan tanda bahwa sebuah planet bergerak di depan bintang seperti yang dirasakan dari bumi.




Disqus Comments